Pages

Rabu, 30 Mei 2012

BAB VI


MANUSIA, KERAGAMAN DAN KESEDERAJATAN

1. Problematika Diskriminasi dalam Masyarakat  yang  Beragam

a. Diskriminasi di antara Demokrasi dan Hak Asasi
Manusia memiliki seperangkat hak yang melekat pada hakikat keberadaban manusia sebagai mahluk tuhan yang maha esa dan merupakan anugerahnya yang wajib dihormati, dijunjung tinggi dan dilindungi oleh negara, hukum, pemerintah, dan setiap orang demi kehormatan serta perlindungan harkat dan martabat manusia, hal ini disebut hak asasi manusia.
Kewajiban dasar manusia adalah seperangkat kewajiban manusia yang apabila tidak dilaksanakan tidak memungkinkan terlaksana dan tegaknya hak asasi manusia.
Diskriminasi adalah setiap pembatasan, pelecehan, atau pengucilan yang langsung atau tidak langsung didasarkan pada pembedaan manusia atas dasar agama, suku, ras, etnik, kelompok, bahasa, dan keyakinan politik.

b. Integrasi dan Disintegrasi
Setiap orang bebas memilih kewarganegaraannya, setiap orang berhak mencari suaka untuk memperoleh perlindungan politik dari negra lain  dan tanpa diskriminasi berhak menikmati hak-hak yang bersumber dan melekat pada kewarganegaraannya serta wajib melaksanakan kewajibannya sebagai warga negara sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.


c. Bhinneka Tunggal Ika sebagai Salah Satu Upaya untuk Mengatasi  Keragaman Sosiokultural
Setiap bangsa didunia dalam hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara senantiasa memiliki  sesuatu pandangan hidup, filsafat hidup, dan pegangan hidup agar tidak terombang ambing dalam kancah pergaulan masyarakat internasional.

2. Manusia Beradab dalam Keragaman

a. Beragaman Budaya dan Peradaban
Sebagai mahluk budaya, dimana mana manusia itu sama karena manusia dibekali oleh penciptanya dengan akal, perasaan, dan kehendak dalam jiwanya.
Kebudayaan dan peradaban  menurut Koentjaraningrat:
Kebudayaan adalah:padanan dalam istilah inggris culture yang brasal dari bahasa latin culere yang berarti mengolah, mengerjakan, kemudian berkembang menjadi segala daya  dan usaha manusia dalam mengubah alam.Dari istilah diatas disimpulkan bahwa kebudayaan adalah keseluruhan gagasan dan karya manusia yang harus dibiasakannya dengan belajar dan beserta keseluruhannya dari hasil budi dan kerjanya itu.
Peradaban adalah suatu bentuk kemajuan lahir batin suatu bangsa, yaitu yang berhubngan dengan kecerdasan, sopan santun, dan kebudayaan.

b. Faktor Penyebab Munculnya Keragaman Peradaban
1.       Faktor lingkungan
2.       Faktor filsafat dan keberadaban
3.       Faktor perekonomian

c. Sikap Manusia Beradab dalam Beragama
Dimana bumi dipijak, disitu langit dijunjung, artinya, damanapun kita berada disitu adat-istiadat kita ikuti.

d. Problematika Keragaman Kultural dalam Perkembangan Peradaban dan Hidup Beradab
Keragaman kultural (budaya) seringkali menyebabkan munculnya permasalahan dan kesalahpahaman antar suku tersebut.

e. Pengaruh Keragaman dan Globalisasi terhadap Pengembangan Kepribadian Masyarakat
Keragaman dan globalisasi terhadap pengembangan kepribadian masyarakat dapat menimbulkan pengaruh dalam masyarakat.Pengaruh tersebut dapat menimbulkan pengaruh positif maupun negatif.

3. Makna Keragaman dan Kesederajatan dalam Masyarakat
Masyarakat terbentuk dari individu individu yang terdiri atas berbagai latar belakang yang tentu akan membentun suatu masyarakat yang heterogen  yang terdiri atas kelompok kelompok sosial yang beragam.

4.       Unsur Keragaman dan Kesederajatan di Masyarakat Indonesia yang  Meliputi
Ø  Suku, bangsa, dan ras
Ø  Agama dan keyakinan
Ø  Ideologi dan politik
Ø  Adat dan kesopanan
Ø  Kesenjangan ekonomi
Ø  Kesenjangan sosial

Proses terjadinya pelapisan Sosial ada dua,yaitu
1.       Pelapisan sosial yang terjadi dengan sendirinya.
2.       Proses sosial yang terjadi dengan sengaja ditujukan untuk mengejar tujuan bersama.

5. Pengaruh Keragaman terhadap Kehidupan Beragama, Bermasyarakat, Bernegara, dan Kehidupan Global
Pengaruh terhadap kehidupan
Dampak positif
Dampak negatif
Baragama





Bermasyarakat dan bernegara



Kehidupan global
Agama satu dan lainnya dapat saling menghargai dan meghormati



Terjadi penyerapan budaya satu terhadap budaya lainnya


Apabila negara menjalin hubungan dengan negara maju,sedikit banyak akan turut terpengaruh dampak kemajuan tersebut
Mudah terjadi ketegangan atau konflik apabila antara pemeluk agama satu dengan yang lainnya terjadi kesalahpahaman


Tenggelamnya budaya karna tidak mampu bertahan


Kebudayaan dari luar tanpa disaring dan disesuaikan dengan budaya bangsa tersebut terlebih dahulu,akan mengakibatkan masuknya budaya asing yang negatif

6.       Problematika Diskriminasi dalam Masyarakat yang Beragam
a.       Kesederajatan versus diskriminasi.
b.      Diskriminatif sebagai realitas yang problematik.
c.       Persaingan,tekanan,atau intimidasi dan ketidakberdayaan sebagai faktor terjadinya diskriminasi sosial.
Sebab-sebab lain yang menyebabkan terjadinya diskriminasi antara lain;
v  latar belakang sejarah;orang-orang kulit putih  diamerika berprasangka negatif terhadap orang-orang negro.
v  dilatar belakangi oleh perkembangan sosiokulturan dan situasional.
v  bersumber dari faktor kepribadian.
v  berlatar belakang dari perdedaan keyakinan,kepercayaan dan agama.
v  usaha mengurangi atau menghilangkan prasangka dan diskriminasi antara lain dengan cara.
v  perbaikan kondisi sosial ekonomi.
v  perluasan kesempatan belajar.

Usaha untuk menghilangkan prasangka dan diskriminasi antara lain dengan;
      v  Perbaikan kondisi sosial ekonomi
      v  Perluasan kesempatan belajar
v  Sikap terbuka dan sikap lapang
v  Menghilangkan sikap etnosentrime



Sumber : Dr. M. Rafiek, M,Pd. 2011. Ilmu Sosial dan Budaya Dasar. Yogyakarta: 


Pustaka Prisma

0 komentar:

Posting Komentar